Cara Mencegah dan Mengobati Jerawat Secara Alami


Jerawat sering kali menjadi masalah, terutama bagi orang-orang yang menginjak usia remaja. Agar kulit wajah terhindar dari jerawat tentunya membutuhkan perawatan yang rutin. Berikut ini ulasan cara alami mencegah dan mengatasi kulit wajah berjerawat.

Mengobati dan mencegah wajah dari jerawat dapat memanfaatkan bahan-bahan alami. Bahan alami yang digunakan sebenarnya mengandung anti-acne. Bahan alami atau herbal ini mudah di dapat di sekitar rumah. Untuk diketahui bahwa bahan alami yang akan di bahas dalam tulisan ini dapat mencegah dan mengatasi jerawat karena mengandung anti bakteri, anti peradangan, mengurangi kelenjar minyak, dan mempercepat proses penyembuhan luka.

Kunyit

Kunyit mengandung curcumin. Curcumin ini dapat berfungsi sebagai anti oksidan dan anti radang. Anti oksidan yang terdapat pada kunyit dapat membantu proses penyembuhan luka bekas jerawat.

Temulawak

Temulawak mengandung anti peradangan yang dapat mengatasi luka bekas jerawat dan anti bakteri yang mampu mencegah munculnya jerawat.

Kulit Manggis.

Kulit manggis mengandung anti peradangan, anti bakteri dan anti oksidan.

Pepaya

Enzim papain yang terkandung di buah pepaya mampu membantu proses regenerasi sel kulit mati. Buah pepaya dapat digunakan dalam perawatan kulit wajah dengan cara menjadikannya sebagai masker buah. Masker buah pepaya dapat membantu mengatasi jerawat dan kulit wajah yang kasar.

Bahan-bahan alami diatas mudah didapat bukan? Nah, lakukanlah perawatan kulit wajah secara benar dan rutin dalam mencegah dan mengobati jerawat.

Jika wajah anda sedang berjerawat, lakukan perawatan dengan hati-hati, hindari jerawat mengalami iritasi karena dapat menyebabkan peradangan.

Apabila jerawat masih juga membandel, segera hubungi dokter kulit untuk dilakukan pemeriksaan.

Demikian tulisan Cara Mengobati Jerawat Secara Alami. Semoga bermanfaat.@